BERITA DAN INFORMASI
1. KANTOR AKUNTAN PUBLIK (KAP)
UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Kick-Off Audit KAP Abdul Hamid & Rekan atas Pengelolaan Keuangan Tahun Anggaran 2024
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon atau dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU) menggelar Kick-Off Audit KAP Abdul Hamid & Rekan atas Pengelolaan Keuangan Tahun Anggaran 2024. Acara ini dilakukan secara daring pada Selasa, 4 Maret 2025.
IAIN Syekh Nurjati Cirebon Kembali Raih Opini Wajar Tanpa Pengecualian dalam Laporan Keuangan Tahun 2023
IAIN Cirebon – IAIN Syekh Nurjati Cirebon kembali mendapat pengakuan atas kinerja keuangannya yang solid dengan meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam Laporan Keuangan tahun anggaran 2023. Pengumuman ini disampaikan setelah menerima Laporan Auditor Independen (LAI) dari Kantor Akuntan Publik Abdul Hamid dan Rekan pada Jumat (10/05/2024).
2. BADAN PEMERIKSA KEUANGAN (BPK)
UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Entry Meeting Audit BPK RI Tahun Anggaran 2024
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), menggelar kegiatan Entry Meeting Audit Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) terhadap Laporan Keuangan Kementerian Agama RI pada UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Tahun Anggaran 2024. Acara ini berlangsung di ruang rapat senat dan dipandu oleh Kepala Satuan Pengawas Internal (SPI), Budi Affandi, M.Pd.I. Selasa, (11/03/2025).
3. BADAN PENGAWASAN KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN (BPKP)
Evaluasi atas Peningkatan Kualitas dan Aksesbilitas Pendidikan Tinggi padaUIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Cirebon, Jumat 6 September 2024, Bertempat di Ruang Rapat Utama Universitas Islam Negeri SIBER Syekh Nurjati Cirebon telah dilaksanakan Exit Meeting Evaluasi atas Kualitas dan Aksesibilitas Layanan Pendidikan Tinggi Tahun 2023 pada Universitas Islam Negeri Siber Syekh Nurjati Cirebon.
4. INSPEKTORAT JENDERAL KEMENTERIAN AGAMA
Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI dan LP3H IAIN Syekh Nurjati Cirebon Berkoordinasi untuk Tingkatkan Halal Compliance
IAIN Cirebon – Inspektorat Jenderal Kementerian Agama (Irjen Kemenag) RI melakukan langkah konkret dalam memantau dan mengevaluasi implementasi jaminan produk halal di Kabupaten Cirebon. Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 17 April 2024 ini difokuskan pada pelaksanaan sertifikasi halal melalui jalur self declare dan reguler pada produk makanan dan minuman. Rabu, (17/04/2024).
UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Entry Meeting Evaluasi Program Cyber University dengan Inspektorat Jenderal Kemenag RI
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon mengadakan Entry Meeting Evaluasi Program Cyber University bersama Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia. Acara ini berlangsung pada Kamis, 25 Juli 2024, di ruang Rapat Senat lantai 2 UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.
Itjen Kementerian Agama RI Gelar Entry Meeting di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon: Bahas Evaluasi Tugas Belajar dan Kinerja Guru Besar
UIN SIber Cirebon – Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia (Itjen Kemenag RI) menggelar Entry Meeting untuk pemantauan dan evaluasi terkait ketepatan waktu penyelesaian tugas belajar serta pengumpulan data dan informasi kinerja guru besar. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 19 November 2024, di Ruang Rapat Senat Rektorat lantai 2 UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.
Ditjen Pendidikan Islam Gandeng Itjen Perkuat Pengawasan Seleksi Masuk PTKIN Jalur Mandiri
IAIN Cirebon (Jakarta,Kemenag) — Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama (Kemenag) akan menggandeng Inspektorat Jenderal untuk memperkuat pengawasan pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). Ada dua aspek penguatan, yaitu: Satuan Pengawasan Internal (SPI) PTKIN dan pengawasan Seleksi Masuk PTKIN, khususnya pada skema Jalur Mandiri.
Itjen Kemenag monitoring pengelolaan medsos di IAIN Cirebon
Sebanyak tiga orang utusan Inspektorat Jenderal Kemenag RI melakukan monitoring dan evaluasi pengelolaan media sosial di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Jum’at, (03/11/2021).Beliau adalah Zulfa Hanum, Adha Anggraini dan Muhammad Bukhari Muslim. Ketiga utusan tersebut disambut langsung oleh Kabag Umum dan HUMAS, Drs. Imron Rosadi, MM diruang kerjanya dan kemudian bertemu Kasubag Humas dan Publikasi IAIN Syekh Nurjati Cirebon, H. M. Arifin, M.Pd.I
5. Kegiatan Internal SPI
SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Workshop Manajemen Risiko dan Peta Risiko untuk Tingkatkan Daya Saing Internasional
UIN Siber Cirebon – Satuan Pengawas Internal (SPI) Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), semakin mengukuhkan komitmennya dalam meningkatkan daya saing internasional. Pada Kamis, 19 September 2024, SPI mengadakan Workshop Manajemen Risiko dan Peta Risiko yang diselenggarakan di Auditorium Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), dengan dihadiri oleh 35 peserta dari berbagai unit kerja.
SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar “NgoPI Bareng SPI” Bersama Fakultas Syariah untuk Perkuat Pengawasan Internal
UIN Siber Cirebon – Dalam upaya memperkuat pengawasan internal dan meningkatkan tata kelola, Satuan Pengawas Internal (SPI) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), kembali mengadakan acara “Ngobrol Pengawasan Internal (NgoPI) Bareng SPI” sesi kedua bersama Fakultas Syariah UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Sebelumnya, sesi pertama telah sukses dilaksanakan bersama Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon pada awal Juni lalu.
SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Lakukan Monitoring Pelaksanaan SKD CPNS 2024
UIN Siber Cirebon (Bandung) – Dalam upaya memastikan kelancaran dan transparansi proses Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2024, Satuan Pengawas Internal (SPI) Universitas Islam Negeri Siber Syekh Nurjati Cirebon atau Cyber Islamic University (CIU) turut berperan aktif dengan mengutus dua anggota andalannya, Umamatul Bahiyah, S.Ag., M.Pd. dan Haulah Nakhwatunnisa, M.Si, untuk melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) langsung di lokasi ujian di Gedung Sportainment Telkom Bandung.
Rektor dan SPI IAIN Cirebon Ikuti Diseminasi & Launching Penguatan Kapabilitas Satuan Pengawas Internal (SPI) Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri: Transformasi Menuju Fungsi Problem Solver
IAIN Cirebon (Serpong, Tangerang) – Pada Kamis malam, Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI menggelar acara Diseminasi & Launching Penguatan Kapabilitas Satuan Pengawas Internal (SPI) Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri. Kegiatan Diseminasi Hasil Penguatan Kapabilitas Satuan Pengawasan Intern (SPI) Pilot Project Tahun 2023 dan Launching Penguatan Kapabilitas SPI PTKN Tahun 2024, digelar selama dua hari Kamis-Jumat tanggal 16 s.d 17 November 2023. Acara yang dihelat di Serpong, Tangerang, menandai sebuah terobosan revolusioner dalam tugas SPI Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) dibawah Kementerian Agama Republik Indonesia. Kamis, (16/11/2023).
Penguatan Kapabilitas SPI di IAIN Syekh Nurjati Cirebon Dorong Inovasi Kampus Berbasis Digital
IAIN Cirebon – Satuan Pengawas Internal (SPI) IAIN Syekh Nurjati Cirebon menggelar kegiatan Implementasi Penguatan Kapabilitas Satuan Pengawasan Internal (SPI) Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) pada IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Kota Cirebon, Provinsi Jawa Barat. Kegiatan tersebut dalam upaya meningkatkan kapabilitas SPI. Acara yang bertempat di auditorium Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, antara lain Rektor, Wakil Rektor, hingga perwakilan dari berbagai unit di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon serta Tim Inspektorat Jenderal Kementerian Agama yang dipimpin oleh Mochamad Fajar Ilham dengan didampingi Mia Rahmiawati dan Nisa Hertina. Senin, (13/05/2024).
IAIN Syekh Nurjati Cirebon Teken Pernyataan Komitmen Penguatan Kapabilitas SPI
IAIN Cirebon – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menggelar acara penting berupa Penandatanganan Pernyataan Komitmen Penguatan Kapabilitas Satuan Pengawas Internal (SPI) yang berlangsung di Ruang Rapat Senat. Kegiatan ini dihadiri oleh para pejabat tinggi kampus, seperti Rektor, Para Wakil Rektor, Kepala Biro AUAK, Para Dekan, Direktur Pascasarjana, Para Ketua Lembaga, dan Kepala Pusat, serta Tim Inspektorat Jenderal Kementerian Agama yang dipimpin oleh Melia Fauziah, didampingi Mia Rahmiawati dan Nisa Hertina. Selasa, (21/05/2024).
“Wakil Rektor II dan SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Bedah Hasil Pendampingan Itjen Kemenag: Wujudkan Tata Kelola Keuangan BLU yang Akuntabel”
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), menyelenggarakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bertema Review Anggaran Tahun Anggaran 2025 dan Penyusunan Tarif Layanan Badan Layanan Umum (BLU). Acara berlangsung selama tiga hari, mulai Kamis hingga Sabtu, 16-18 Januari 2025, bertempat di Grand Tryas Hotel, Cirebon.
SPI UIN Saizu Purwokerto Tingkatkan Kapasitas Pengawasan dengan Kunjungi SPI UIN Siber Cirebon
UIN Siber Cirebon – Dalam upaya meningkatkan kapasitas pengawasan PTKN BLU, Satuan Pengawas Internal (SPI) UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto (UIN Saizu) melakukan kunjungan kerja ke SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon (UINSSC) pada hari Rabu, 5 Juni 2024. Kegiatan yang bertempat di Ruang Rapat Siber UINSSC dan Ruang Kerja SPI UINSSC ini bertujuan untuk pertukaran informasi dan praktik terbaik antar lembaga pengawas internal.
Kunjungan SPI UIN Surakarta ke IAIN Cirebon Dalam Rangka Benchmarking Optimasi Pengawasan dan Audit Kinerja
Satuan Pengawas Internal (SPI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menerima kedatangan SPI Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta dalam rangka Benchmarking Optimalisasi Pengawasan dan Audit Kinerja pada IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Dalam pertemuan tersebut, banyak hal yang dibahas oleh kedua unit pengawasan tersebut. Diskusi panjang dan sharing dengan suasana penuh keakraban terkait peran SPI, pola pengawasan, pengawasan Badan Layanan Umun (BLU) hingga penyelesaian tindak lanjut di masing-masing perguruan tinggi.
UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar FGD: Rancang Tarif Layanan Akademik dan Non-Akademik BLU
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon, juga dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Review Anggaran Tahun Anggaran 2025 dan Penyusunan Tarif Layanan Badan Layanan Umum (BLU). Acara ini berlangsung selama tiga hari, 16-18 Januari 2025, bertempat di Grand Tryas Hotel, Cirebon.
UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Bedah DIPA 2025, Fokus pada Efisiensi Anggaran dan Strategi Pengembangan
UIN Siber Cirebon – Universitas Islam Negeri Siber Syekh Nurjati Cirebon (Cyber Islamic University/CIU) menggelar kegiatan Bedah DIPA Tahun 2025 pada 3–5 Februari 2025 di Grand Tryas Hotel. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi serta merancang strategi anggaran demi pengembangan institusi yang lebih baik.